Pages

Wednesday, June 21, 2017

DAHANA Latih Karyawannya untuk Lebih Safety dalam Bekerja



PT DAHANA (Persero) sebagai perusahaan BUMN penghasil bahan peledak, ditinjau dari beberapa sisi memiliki tingkat resiko yang sangat tinggi, khususnya bagian produksi bahan peledak dan keamanan. Sebagai upaya meningkatkan perlindungan karyawan dan lingkungan kerja, bagian Pengembangan SDM dan Organisasi DAHANA menggelar pelatihan Behavior Based Safety, yang dilaksanakan di Gedung Diklat Kampus DAHANA, Subang.

Pelatihan yang diikuti oleh 22 orang karyawan ini digelar selama dua hari, 14 -15 Juni 2017. Deya Nadya Kemalasari bagian Pengeloaan SDM & Organisasi menerangkan bahwa pelatihan ini adalah untuk menjaga karyawan agar senantiasa bekerja dengan Safety.

“Kita bekerja di industri bahan peledak yang resiko bahayanya tinggi. Jadi kita harus mengarahkan karyawan untuk bisa bekerja dengan safety, dan salah satunya dengan pelatihan ini kita melatih karyawan,” terang Deya kepada Dfile. (16/6/2017).

Lebih lanjut Deya menuturkan bahwa pelatihan ini merupakan pelatihan mandatory.  Artinya, sebagai konsekuensi DAHANA sebagai perusahaan bahan peledak dan sangat perlu terus melakukan berbagai pelatihan untuk  karyawannya. 

Pelatihan BBS kali ini terang Deya diikuti oleh karyawan dari perwakilan unit kerja yang lebih bersentuhan dengan tingkat resiko kerja cukup tinggi, seperti bagian produksi, operator, bagian keamanan, dan EMC.  BBS menurutnya salah satu bagian dari refresh, yang memang harus dilakukan secara rutin.

“Ini memang seharusnya ada refreshment,  kita lagi coba agak lebih rutin melakukan pelatihan. BBS pertama ini pernah dilakukan pada tahun 2015, dan sekarang di 2017. Ya, minimal kita dua tahun sekali melakukan ini, dan nanti juga dan ada pelatihan safety lainnya dalam waktu dekat ini,” pungkas Deya. (SYA)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888