Pages

Wednesday, November 27, 2013

Bekerja Itu Seperti Menyanyi

Cecep R. Jayadi
Cecep R. Jayadi
Siapa sangka, Cecep R. Jayadi, Supervisor Keuangan Divisi Tambang Umum yang berkantor di menara MTH Jakarta, mendapat tugas menjadi pembawa acara (MC) pada acara puncak HUT ke-47 PT DAHANA (Persero) di Kantor Pusat Subang, berakhir dengan lain cerita. Diapun menyiapkan segala kelengkapannya untuk nge-MC.  Namun apa yang terjadi, kehadirannya di Subang membuat kaget karyawan lainnya karena yang bertugas sebagai MC sudah ada.  Kekagetan Cecep dan karyawan lainnya terjawab sudah ketika sesi penghargaan, Cecep dipanggil naik panggung dan didaulat sebagai Karyawan Terbaik PT DAHANA (Persero) Tahun 2013.

Sunday, November 24, 2013

Indonesia 10 Tahun Lagi Bisa Produksi Alat Militer

Dahana, Malang - Kementerian Pertahanan dan Keamanan mencanangkan kemandirian alat utama sistem pertahanan Indonesia. Menurut Wakil Menteri Pertahanan dan Keamanan Letnan Jenderal Sjafrie Sjamsoeddin, cara yang ditempuh untuk memperkuat alat utama sistem persenjataan (alutsista) di antaranya mendukung dan mengutamakan industri pertahanan dalam negeri, swasta, dan badan usaha milik negara (BUMN).

Friday, November 22, 2013

DAHANA Kerjakan PLTM Morowali

Bila dilihat dari struktur batuan yang ada di Indonesia, karakteristik wilayah Indonesia terbilang unik. Di beberapa wilayah kepulauan Indonesia, jenis batuan, khususnya granit yang ada cenderung memiliki tingkat kekerasan yang tinggi. Fenomena ini membuat beberapa alat berat seperti pemecah batu (braker), mesin bor, dan alat penghancur batu lainnya kurang cocok dipakai di proyek-proyek sektor konstruksi yang ada di tanah air.

Thursday, November 21, 2013

DTU 2 Garap Tambang Terowongan Pertama

Divisi Tambang Umum (DTU) 2 PT DAHANA (Persero) kembali melebarkan sayap bisnisnya ke Pulau Sumatra. Kali ini, divisi yang sebagian besar operasinya berada di Pulau Kalimantan ini menggarap proyek penjualan handak dan supervisi peledakan di PT Faras Pratama. Pertambangan tembaga dan emas ini tepatnya berada di Desa Pakan Salak Kecamatan Koto Pari Kabupaten Solok.

Wednesday, November 20, 2013

DAHANA Membangun Bangsa

“PT DAHANA menjadi satu-satunya perusahaan negara yang belum pernah menerima  bantuan modal pemerintah lewat penyertaan modal negara (PMN), dari lahirnya perusahaan hingga sekarang,” F. Harry Sampurno, Direktur Utama PT DAHANA (Persero)
Tahun 1966, tak lama setelah krisis politik melanda Indonesia setahun sebelumnya, berawal dari proyek rahasia di lingkungan TNI AU, sebuah pabrik dinamit atau NG Based Explosives didirikan di dekat pangkalan udara Tasikmalaya, kini bernama Lanud Wiriadinata. Tujuan pendirian pabrik tersebut, yang produknya bersifat komersial adalah untuk membiayahi operasional Pabrik Roket (proyek menang) yang produknya diperlukan untuk pesawat tempur TNI AU.

Tuesday, November 19, 2013

Inovasi, Titik Balik DAHANA di Usia 47 Tahun

Tentu semua orang mengeal Microsoft Inc. Perusahaan perangkat lunak terbesar dunia yang didirikan Bill Gates. Sistem operasi yang diproduksinya dipakai oleh lebih dari 80 persen perangkat komputer yang digunakan di seluruh dunia. Windows, begitu sistem operasi akrab dikenal, hanya memiliki segelintir pesaing di planet bumi tempat kita tinggal. Namun, bagaimana perusahaan yang bermarkas di Sillicon Valley ini bisa mencapai keuntungan penjualan mencapai milyaran dollar setiap tahunnya?

Monday, November 18, 2013

DAHANA Ekspor Dayagel Sivor Ke Timor Leste

Pasar ekspor bahan peledak (handak) PT DAHANA (Persero) bertambah lagi.  Kali ini, pemesannya adalah PolĂ­cia Nacional de Timor-Leste (PNTL).  Markas besar kepolisian Timor Leste ini memesan handak DAHANA guna memusnahkan handak sisa peninggalan Perang Dunia II dan konflik Timor Timur.  Ekspor handak ini direncanakan akan dilakukan pada awal Desember mendatang.

Thursday, November 14, 2013

Dukung Keterbukaan Informasi Publik

Dukung Keterbukaan Informasi Publik,
Admin Portal BUMN Gelar Koordinasi di 4 Kota
 Di sisi lain, Lambonar menyangkan masih banyak BUMN yang belum memiliki kesadaran untuk memperbaharui data di portalnya.
Dalam rangka meningkatkan keterbukaan informasi publik, Kementerian BUMN RI melalui Bidang Sistem Informasinya mengadakan gathering sistem informasi di empat kota, Jakarta, Bandung, Gresik dan Lampung di November 2013 ini.

Salah satu venue gathering ini adalah PT Semen Indonesia yang berlokasi di Gresik Jawa Timur.  Acara yang dikemas dalam Koordinasi Forum Pengelola Sistem Informasi Kementerian BUMN di lokasi ini diikuti oleh sedikitnya 20 BUMN, termasuk PT DAHANA (Persero) didalamnya.

CEO PT KPC Kunjungi EMC PT Dahana

PT Kaltim Prima Coal sebelumnya menggunakan jasa DAHANA dalam mendukung aktivitas peledakan di tambang batubaranya.  Akhir tahun ini, DAHANA siap masuk kembali ke Sangatta.
Suasana hijau dengan bangunan Kampus yang megah di kawasan Energetic Material Center (EMC) PT DAHANA (Persero) banyak menyita perhatian publik.  Salah satunya dari  orang nomor satu perusahaan tambang batu bara terbesar di Indonesia, PT Kaltim Prima Coal (KPC). 
 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888