Pages

Tuesday, February 28, 2012

Anugrah Cinta Karya Bangsa

Pembuktian Komitmen lewat Anugrah Cinta Karya Bangsa
selalu berkomitmen dalam menggunakan produk dalam negeri  telah dibuktikan  PT. Dahana melalui penghargaan Anugrah Cinta Karya Bangsa (ACKB) . Peringkat pertama yang diraih dalam Anugrah Cinta Karya Bangsa  (ACKB)untuk kategori Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini merupakan suatu kebanggaan bagi Dahana sebagai BUMN yang senantiasa menggunakan produk-produk dalam negeri.
Penghargaan ini merupakan yang kedua kalinya diraih oleh  Dahana, sebelumnya pada tahun 2010 Dahana meraih peringkat kedua di kategori yang sama. Anugrah Cinta Karya Bangsa (ACKB) diserahkan langsung oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana  Negara pada Kamis, 5 Januari 2012. Anugrah Cinta Karya Bangsa (ACKB) merupakan penghargaan pemerintah dibidang industri. Penghargaan ini diberikan kepada individu atau perusahaan yang dianggap telah berprestasi dalam pembinaan  dan  pengembangan industri di Indonesia.

Thursday, February 23, 2012

PSDM Gelar Assesment Karyawan Eselon III dan IV

Sebagai agenda rutin Unit SDM, pada 27 – 29 Februari 2012 mengadakan Assesment.  Kali ini, assesment dilaksanakan untuk karyawan dengan jenjang eselon III dan IV.
Acara yang dilaksanakan di Karang Setra Hotel SPA & Cottage Bandung ini rencananya diikuti oleh 53 orang karyawan dari Kantor Tasikmalaya, Subang, Jakarta dan Site Project yang tersebar di Indonesia.
Sesi dalam assesment ini meliputi psikotes, Leadership Group Discussion, proposal writing dan wawancara oleh tim penilai.

Tuesday, February 21, 2012

Kantin Aldiron Pindah ke Lantai Dua

Beberapa waktu lalu, Saya dan teman-teman ‘berkunjung’ ke Wisma Aldiron Dirgantara.   Bukan dalam rangka kunjungan pekerjaan,  kunjungan pada jam istirahat tersebut membawa misi untuk makan tongseng di tenda biru kantin Wisma Aldiron Dirgantara.  Sekalian bernostalgia dengan kantor lama Dahana.
Rupanya, dewi fortuna tidak berpihak kepada kami.  Tongseng yang terkenal enak itu masih tutup.  Menurut informasi dari sekitar, penjualnya masih mudik. Huh, kecewa.
Kami pun melanjutkan perjalanan dengan ‘menyatroni’ food court Aldiron  yang berada di lantai basement gedung berlantai empat ini.  Suasana tampak berbeda, lokasi food court terdahulu rupanya sudah kosong.  Tertulis, Food court pindah ke lantai 2.

Monday, February 20, 2012

Sholat Jumat di Al Akhdar Masih Belum Ramai

Masjid Al Akhdhar yang diresmikan oleh Menristek Gusti Muhammad Hatta pada 20 Januari 2012 lalu sudah beberapa kali melaksanakan sholat Jumat.  Dengan kapasitas masjid yang cukup besar tersebut, ternyata masih belum dapat menarik ‘minat’ jamaah untuk menunaikan sholat jumat berjamaah di Masjid yang memiliki arti hijau ini.
Hal ini seperti terlihat seperti pada Jumat lalu (17/02), pada saat sholat Jumat hanya dua barisan yang terisi penuh oleh jamaah.  Menurut informasi yang dihimpun oleh redaksi, sosialisasi untuk pelaksanaan sholat Jumat berjamaan di masjid tersebut telah dilaksanakan, terutama kepada internal karyawan Dahana yang ada di Subang.

Monday, February 13, 2012

Dahana Hadir kembali Dalam APSDEX

Untuk ke dua kalinya PT Dahana (Persero) hadir dalam pameran APSDEX 2012. Asia-Pasicic Security& Defense Expo (APSDEX) merupakan rangkaian kegiatan dalam  Jakarta International Defense Dialogue (JIDD) Confrerence yang berlangsung selama dua hari yakni dari tanggal 21-23 Maret 2012 bertempat di Jakarta Convention Center, Jakarta.
Pameran tahunan ini  dihadiri oleh  angkatan dan kepolisian, BUMNIP dan industri swasta yang bergerak dibidang pertahanan.   Tema yang diangkat pada pameran kali ini adalah Cyber  Security.  APSDEX yang sebelumnya di kelola oleh  Universitas Pertahanan (UNHAN) namun kali ini diambil alih oleh KEMHAN sebagai penyelenggaranya.
Walaupun peserta pameran kali ini tidak sebesar INDODEFENCE yang akan dilaksanakan pada Nopember 2012 nanti, namun kehadiran Dahana diharapkan memberi warna tersendiri dalam pameran pertahanan ini.

Wednesday, February 8, 2012

Kapan pun jiwa saya selalu ada di Dahana


F. Harry Sampurno :Kamis, 5 Januari 2012 merupakan hari bersejarah bagi F. Harry Sampurno.  Direktur Keuangan & Pengembangan Usaha PT DAHANA ini dipercaya Kementerian BUMN untuk menjadi nahkoda BUMN plat merah di bidang perkapalan yang terletak di Indonesia Timur.  Ya, pria yang biasa disapa Harry ini diangkat menjadi Direktur Utama PT Industri Kapal Indonesia (IKI) Makassar.
Bicara tentang sosok pria yang hobbi makan buah-buahan ini tentu tidak ada habisnya.   Penuh disiplin, selalu memberisupport dan ramah adalah sebagian dari kepribadiannya.   Hal itu juga yang ditengarai sebagai faktor untuk turut serta membawa Dahana terus berkembang beberapa tahun ke belakang

Tuesday, February 7, 2012

Dinas ke Balikpapan, Hotel Sagita Layak Dicoba


HOTEL SAGITA BALIKPAPAN terletak di jantung Balikpapan di Jln. Mayjend Sutoyo 69. Hotel ini luar biasa dirancang dengan campuran tradisional dan modern minimalis arsitektur.  Dekat dengan pusat bisnis, komersial pusat, pemerintah offices dan hanya 13 menit dengan kendaraan dari Sepinggan International Airport.
Hotel Sagita memiliki 101 kamar dan dilengkapi dengan fasilitas servis seperti Chopstick Restaurant yang buka 24 jam, Room service yang bersedia melayani tamu hingga 24 jam, Opera Laounge dan Pastry, 6 ruang meeting, Business Centre, Laundry Service, Massage Service, Taxi Service. Entertaiment fasilitas Hotel Sagita memiliki Geisha Executive Club dan Red Square Lounge dan Bar.

Ke Subang, Mampir ke Mang Yeye!


Bagi yang biasa melewati rute Sadang - Subang mungkin sudah tidak asing lagi dengan Rumah Makan Mang Yeye.  Dari arah Purwakarta atau Kalijati rumah makan ini berada di sebelah kiri, dan hanya beberapa kilo meter saja ke Kota Subang.

Suasana ramai akan terlihat pada jam makan siang.  Tidak hanya pengunjung yang kebetulan lewat jalur tersebut, tapi banyak juga masyarakat Subang sendiri yang menyengajakan makan siang di tempat itu.  Terutama dari karyawan atau pegawai pemerintahan di sekitaran Subang.

Suasana ramai semakin menjadi kalau di hari libur.  Rumah makan ini berada di jalur wisata ke arah Ciater sehingga banyak wisatawan yang mampir.  Alhasil jika kurang beruntung anda tidak akan memperoleh tempat duduk.

Wajah Baru Perusahaan dengan GOOD CORPORATE GOVERNANCE


Tasikmalaya. Pada hari Selasa, tanggal 24 Mei 2011, tepatnya pada pukul 10.30 pagi telah dilakukan penyerahan Laporan Hasil Assessment Penerapan Good Corporate Governance (GCG) PT Dahana (Persero) oleh Perwakilan BPKP Provinsi Jawa Barat kepada Direktur SDM & Administrasi PT Dahana (Persero).  Laporan tersebut menandakan berakhirnya masa asesmen yang dilakukan selama 3 bulan lamanya di kantor PT Dahana (Persero) Tasikmalaya. Penyerahan laporan tersebut dihadiri juga oleh Tim Counterpart PT Dahana (Persero) yang diketuai oleh Asep Maskandar.

Pertemuan tersebut diawali dengan sambutan oleh Direktur SDMA yang dilanjutkan dengan penyerahan laporan tersebut. Setelah acara penyerahan dilakukan, dilanjutkan dengan diskusi mengenai usulan BPKP yang merencanakan untuk dapat memberikan bantuan kepada perusahaan untuk melakukan perbaikan sistem good corporate governance yang terkait dengan perusahaan.

Macet


Zulvy terlihat baru keluar dari toilet.  Sambil merapikan baju yang tidak rapi lagi seperti ketika berangkat dari rumah.  Zulvy menarik nafas dalam-dalam, "Huuuuuhhh.."

Tiba-tiba ada suara menyahut dibelakangnya, "Kesiangan Zul?," tanyanya sambil tersenyum.

"Kurang lebih seperti itu lah," jawabnya mesem sambil melirik jam di telepon genggamnya.

Semakin hari jalanan yang dilalui Zulvy semakin macet.  Waktu tempuh untuk jarak beberapa kilo saja dapat dicapai hampir satu jam dengan menumpang kendaraan roda empat.  Oleh karenanya, moda transportasi roda dua menjadi primadona.
 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888